Jakarta, Otomania - Penyegaran kendaraan pascamudik wajib untuk dilakukan. Selain memastikan mesin sehat, juga berguna mengecek fungsi kondisi part usai menepuh perjalan jauh.
Seperti yang diutarakan Arifani Perbowo, Logostic and Production General Manager Kia Mobil Indonesia (KMI) beberapa waktu lalu kapada Otomania, Rabu (22/7/2015). Menurutnya, selain mesin hal penting lain yang wajib diperhatikan adalah kondisi sektor kaki-kaki yang meliputi pelek, rem dan ban.
"Perjalanan jauh seperti mudik, kaki-kaki juga wajib untuk diperiksa kembali. Rem, roda sampai peleknya," ujar Arifani.
Selain mesin, kaki-kaki memang memiliki beban kerja lebih berat. Apalagi ketika banyak melintasi jalur tak rata dan berlubang di luar kota. Meningkatnya volume kendaraan saat mudik juga berujung pada ritme pengereman yang lebih sering untuk digunakan, jadi sistem rem juga wajib untuk dicek kembali.
Nah, untuk pengguna Kia yang akan melakukan pengecekan sekakaligus pergantian kampas rem, oli mesin sampai proses spooring, ada rincian jasa harga dari KMI untuk tiga model yang kerap digunakan konsumen saat mudik Lebaran, yakni Picanto, Rio, dan Sorento.
Jasa | Picanto | Rio | Sorento |
Pengecekan oli mesin dan minyak rem | Gratis | Gratis | Gratis |
Ganti oli mesin | Rp 44.000 | Rp 48.000 | Rp 56.000 |
Ganti minyak rem | Rp 88.000 | Rp 9.,000 | Rp 112.000 |
Ganti rem depan belakang | Rp 330.000 | Rp 360.000 | Rp 420.000 |
Spooring | Rp 180.000 | Rp 180.000 | Rp 180.000 |