Jakarta, Otomania - Komunitas menjadi penting saat kita memiliki motor besar (moge). Karena jenis motor ini punya karakteristik berbeda dari sepeda motor kebanyakan. Maka dari itu banyak informasi atau pelajaran lebih yang harus dicari dan digali, agar semakin nyaman menggunakannya.
"Moge bukan sekedar tunggangan biasa, posisinya sangat berpengaruh di jalan. Jadi tidak boleh sembarangan dan ugal-ugalan, karena tidak hanya mencelakakan diri namun juga pengendara lain. Maka dari itu pemahaman akan hal tersebut pastinya bisa di dapat dari komunitas," ujar Alfa pemilik bengkel moge Panglima Indonesia dan juga merupakan pendiri dari Motor Besar Club Jakarta, kepada Otomania, Kamis (26/6/2015).
Alfa menambahkan, bahwa komunitas merupakan sarana kita untuk lebih dekat dengan kendaraan kita, selain itu juga merupakan sarana untuk banyak mendapatkan ilmu terkait safety riding. Banyak informasi yang kita dapatkan dari pada hanya sendirian.
"Bagusnya lagi kalau komunitasnya bisa tembus ATPM jadi beli spare part-nya bisa mudah dan murah. Jadi bisa dikatakan perlu sekali mengikuti komunitas, namun komunitas yang mengusung konsep-konsep positif dan edukatif pastinya," kata Alfa.
Kemudian, lanjut Alfa, kebanyakan komunitas moge adalah orang-orang yang borjuis. Maka dari itu jangan terbawa dengan gaya hidup dan pandangan sempit terkait dengan posisi ekonomi. "Yang sulit tertahan di komunitas moge itu lifestylenya, namun bagaimanapun tetap bagaimana kitanya, kalau bisa jangan terlalu terbawa jauh," kata Alfa.
MBC
Lebih dari itu Alfa mengatakan, jika mungkin ada yang ingin bergabung di komunitas MBC, persyaratannya tidak sulit. Hanya tinggal mengisi dan menandatangani formulir pendaftaran, dan membayar uang iuran. Kemudian setiap anggota baru yang bergabung, hal pertama yang dilakukan adalah diikutsertakan dalam kegiatan safety riding.
Sekretariat Motor Besar Club Jakarta berlokasi di Jalan L No 2 Cipinang Muara 2, juga merupakan bengkel moge Panglima Indonesia. "Di sini tidak ada inisiasi ataupun ospek senioritas, hanya sekedar perkenalan biasa. Dan kami juga menjunjung tinggi keselamatan, maka dari itu bagi yang baru bergabung langsung kita kirim untuk ikut safety riding. Bagi yang berminat bisa langsung datang," ucap Alfa.