Semua aturan main pada balapan ini mengacu pada regulasi resmi yang diatur pada Ikatan Motor Indonesia (IMI). Tapi, diberikan sedikit ruang untuk kelonggaran persyaratan bagi peserta pemula meski tetap mengedepankan faktor keamanan bagi diri sendiri maupun penonton. Pemerataan kesempatan itu diharap bisa mempercepat pertumbuhan drifting di Tanah Air.
Tahun ini, pihak panitia penyelenggara PT Dyandra Promosindo memberikan kesempatan latihan lebih banyak, karena diberikan hari latihan resmi (Jumat, 28/8/2015). Dengan waktu latihan yang cukup, diharapkan peserta mampu menunjukan skill terbaiknya saat berlaga.
Pendaftaran sudah dibuka dengan biaya Rp 400.000 (Jabodetabek) dan Rp 350.000 (Luar Jabodetabek) sampai 31 Mei 2015. Pendaftaran gelombang kedua, berlangsung 1 Juni - 20 Agustus dikenakan biaya Rp 600.000, dan gelombang tiga 21 – 28 Agustus diganjar Rp 750.000.
Motorsport selalu menjadi salah satu pilar penting dalam proses pembangunan otomotif suatu negara. Hadirnya Drift War III sekaligus memperkuat konsep baru IIMS,” kata Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh dalam keterangan resminya, Selasa (19/5/2015).