Ini Antisipasi Persewaan Mobil Astra Sambut Lebaran

Ghulam Muhammad Nayazri - Minggu, 10 Mei 2015 | 14:01 WIB

(Ghulam Muhammad Nayazri - )

Jakarta, Otomania - Jelang musim Lebaran menjadi momen krusial untuk perusahaan sewa mobil. Biasanya, situasi seperti ini diiringi dengan lonjakan signifikan persewaan mobil, tak terkecuali dirasakan Astra Rent a Car (TRAC).

Jefri Rudyanto Sirait, Direktur PT. Serasi Autoraya mengatakan bahwa persiapan yang paling diprioritaskan saat menyambut bulan Lebaran adalah uji kualitas unit kendaraan.

"Selain penambahan unit, kami memastikan bahwa seluruh kendaraan lolos quality check, mengingat mayoritas kendaraan akan digunakan untuk perjalanan jarak jauh," tutur Jefri kepada Otomania.com, Minggu (10/5/2015).

Stok unit tipe tertentu tetap dioptimalkan di seluruh cabang. "Dari yang sudah ada stock kemudian mulai ditambahkan. Mengacu pada permintaan unit sewa kendaraan tahun lalu, tahun ini kami siapkan kurang lebih 1.000 unit kendaraan," ujar Jefri.

Jefri menambahkan, mayoritas unit kendaraan yang paling banyak disiapkan adalah tipe kendaraan keluarga seperti Avanza dan Innova, atau sekitar 70 persen dari total unit kendaraan. Tidak hanya antisipasi dengan penambahan unit kendaraan, TRAC juga telah menyiapkan paket sewa dengan bonus satu hari khusus di hari lebaran.

Paket Sewa
Paket sewa Avanza untuk empat hari sebesar Rp 3,1 juta, lalu tujuh hari Rp 5 juta, dan sepuluh hari Rp 6,4 juta. Sedangkan untuk paket sewa Innova empat hari Rp 4,4 juta, tujuh hari Rp 7 juta, dan sepuluh hari Rp 8,9 juta. Sewa dan peminjaman unit rental disarankan jauh-jauh hari.